Ingin tahu cara membuat PowerPoint yang bisa menarik perhatian audiens? Yuk simak penjelasannya di artikel ini!
Posted: Wednesday, Nov 02, 2022
Updated: Thursday, Oct 05, 2023
Posted: Wednesday, Nov 02, 2022
Share:
Hanindito Buwono
Fungsi dari Microsoft PowerPoint adalah untuk mempermudah presentasi sehingga bisa menarik perhatian audiens. Jika kamu bingung bagaimana caranya agar presentasimu bisa disampaikan dengan baik dan disimak oleh audiens, maka artikel ini dapat membantu menyelesaikan masalahmu. Untuk itu, mari ketahui cara membuat PowerPoint yang menarik!
Teks Harus Mudah dan Sederhana
Dalam membuat presentasi PowerPoint, usahakan untuk menggunakan teks yang mudah dimengerti serta disusun secara sederhana. Kamu bisa menuliskan inti-inti topik dengan menggunakan jenis font yang tebal, gemuk, dan besar seperti Anton, Oswald, Montserrat Black, serta Impact agar bisa terbaca dengan jelas.
Baca juga: Microsoft Office Adalah Software yang Masih Digunakan Perusahaan!
Tambahkan Animasi dan Transisi
Animasi dan transisi dapat membuat presentasimu lebih dinamis. Menambahkan animasi dan transisi dalam PowerPoint akan menambah daya tarik presentasi kepada audiens. Animasi bisa menarik perhatian audiens saat memindahkan slide ke halaman selanjutnya dan setiap huruf juga dapat bergerak karena menambahkan transisi. Dengan begini, audiens tidak akan bosan saat memperhatikan presentasimu.
Pakai Gambar Agar Lebih Menarik
Presentasi biasanya memakan waktu yang tidak sebentar. Agar para audiens tidak bosan, kamu bisa sisipkan gambar karena dapat menjelaskan secara visual dan slide tidak terlalu polos karena hanya diisi oleh tulisan.
Tabel atau Chart untuk Penjelasan yang Lebih Rinci
Menggunakan tabel atau chart dalam slide PowerPoint dapat membantu audiens untuk lebih mengerti apa yang diinformasikan. Berbagai macam bentuk tabel bisa digunakan untuk kebutuhan mempresentasikan hasil data berupa angka dan persentase. Untuk kamu yang ingin tahu cara membuat tabel di PowerPoint, bisa kamu baca di artikel ini.
Baca juga: Mengenal Slide Master pada Microsoft Power Point
Gunakan Tampilan yang Berbeda Setiap Slide
Kamu bisa memulainya dengan memilih beragam template presentasi yang menarik dari PowerPoint. Kemudian mengatur skema warnanya dan mengatur tiap slide tampilannya berbeda agar presentasi tidak membosankan untuk para audiens.
Itu dia cara membuat PowerPoint yang menarik! Kamu bisa makin jago menggunakan PowerPoint dengan ikut sertifikasi Microsoft Office Specialist dari MyEduSolve! Dengan biaya sertifikasi Microsoft Office Specialist mulai dari 1 Jutaan saja, kamu bisa mengikuti ujian sertifikasi dengan jadwal yang bisa kamu tentukan sendiri. Untuk informasi harga spesial kamu bisa follow Instagram dan Twitter MyEduSolve
Hanindito Buwono
Posted: Wednesday, Nov 02, 2022
Updated: Thursday, Oct 05, 2023
Share:
3,536
No Available Bundling Promo
Pencarian Kerja
Strategi Mencantumkan Sertifikat di CV Untuk Melamar Kerja
Posted: 2 years ago
10 Min Read
myedusolve
What topics are you interested in learning more about? We want to hear from you! Share with us your feedback and article suggestions for our blog.