Kamu bisa memanfaatkan Adobe Animate untuk mengolah ilustrasi yang telah kamu buat dengan Adobe Illustrator menjadi animasi bergerak yang lebih atraktif. Berikut fungsi dari software Adobe Animate!
Posted: Tuesday, Sep 27, 2022
Share:
Masing-masing program Adobe CC memiliki fitur unggulan yang disesuaikan dengan berbagai macam kebutuhan visual. Adobe Animate sendiri merupakan program yang lahir untuk menggantikan Adobe Flash yang dihentikan pengembangannya. Adobe Animate menjadi software yang dapat digunakan untuk mengolah ilustrasi menjadi animasi bergerak. Namun, apa saja fitur yang bisa digunakan pada Adobe Animate untuk mengolah ilustrasi menjadi animasi tersebut? Simak selengkapnya pada artikel berikut ini!
Adobe Animate merupakan salah satu program Adobe CC yang dirilis pada bulan Desember 2020 untuk menggantikan program Adobe lainnya yaitu Adobe Flash. Sesuai dengan namanya, fungsi Adobe Animate adalah untuk memenuhi kebutuhan dan memudahkan animator dalam mengolah rangkaian ilustrasi yang telah dibuat menjadi gambar bergerak dalam format Flash/AIR, HTML5 Canvas, WebGL yang bisa diakses melalui seluler maupun desktop.
Baca juga: Pengertian Adobe Animate, Kekurangan dan Kelebihannya yang Wajib Diketahui!
Untuk dapat mengoperasikan Adobe Animate, tentu kamu perlu mengenali terlebih dahulu fitur-fitur yang ada di dalamnya beserta fungsinya. Berikut ini adalah beberapa fitur yang paling sering digunakan pada Adobe Animate, diantaranya:
Untuk menyeleksi/memilih objek pada Adobe Animate menggunakan tool seleksi atau Selection Tool.
Brush tool digunakan untuk menyesuaikan bentuk dan sudut dari gambar yang kamu buat. Kamu dapat memilih, menyunting, dan membuat brush khusus melalui Property Inspector.
Bone Tool ini digunakan untuk menghubungkan gerakan-gerakan yang akan saling berurutan.
Fungsi kamera pada Adobe Animate adalah mengatur stimulasi gerakan kamera yang dapat memberikan tampilan animasi yang lebih realistis. Kamu juga dapat menambahkan tween atau keyframes pada lapisan kamera. Selain itu, fitur kamera juga dapat digunakan untuk menggeser dengan subjek bingkai, memperbesar objek yang diinginkan untuk efek dramatis, memodifikasi titik fokus, menambahkan filter dan warna.
Pencil tool digunakan untuk menggambar dan mengedit garis tangan bebas.
Rectangle tool digunakan untuk menggambar persegi dan persegi panjang. Shortcut yang bisa kamu gunakan adalah tombol (M).
Transform tool digunakan untuk mengatur skala, memutar, atau memiringkan objek yang dipilih. Shortcut yang bisa kamu gunakan adalah tombol (E).
Sebagai pemula, kamu perlu menerapkan strategi untuk dapat belajar mengoperasikan Adobe Animate dengan cepat. Beberapa langkah yang bisa kamu ikuti untuk mulai belajar menggunakan Adobe Animate yaitu:
Dalam tampilan lembar kerja Adobe Animate kamu akan menemukan banyak tools yang ditampilkan dalam bentuk ikon-ikon sederhana. Langkah pertama yang dapat kamu lakukan adalah mengenali nama dan fungsi tools dari ikon yang ditampilkan.
Baca juga: 5 Cara Membuat Video Animasi Pembelajaran yang Menarik
MyEduSolve menyediakan layanan Adobe Certified Professional - Adobe Animate yang akan memvalidasi kemampuan kamu dalam mengoperasikan fitur-fitur dasar hingga fitur–fitur advanced. Kamu juga dapat memilih jadwal ujian sendiri. Ujian sertifikasi akan dilaksanakan secara daring dan bisa kamu akses di mana pun kamu berada asalkan terhubung dengan jaringan internet. Sebelum mengambil ujian sertifikasi Adobe Animate, kamu dapat mengukur kemampuanmu dengan ambil PRE-TEST GRATIS. Langsung cek website MyEduSolve ya!
Posted: Tuesday, Sep 27, 2022
Updated: Friday, Jan 17, 2025
11,228
What topics are you interested in learning more about? We want to hear from you! Share with us your feedback and article suggestions for our blog.