Shop

Arrow Right

Manfaat Kursus Online Bersertifikat Untuk Buka Peluang Kerjamu!

Pelatihan online bersertifikat sangat penting seiring dengan berkembangnya praktik, teknologi, dan proses di tempat kerja. Kursus online bersertifikat dapat memberikan pembuktian atas keahlianmu. Telusuri lebih banyak manfaatnya dalam artikel ini!

MyEduSolve menyediakan ujian sertifikasi internasional dan pelatihan resmi untuk keperluan individu, perusahaan, serta institusi pendidikan.

Posted: Monday, Oct 25, 2021

Ditinjau oleh MyEduSolve

Share:

Manfaat Kursus Online Bersertifikat Untuk Buka Peluang Kerjamu! cover

Banyak hal yang bisa kamu lakukan untuk meningkatkan peluangmu dalam meraih pekerjaan impian. Terutama jika kamu ingin meningkatkan peluang karier di era digital ini.


Salah satu cara efektif yang bisa kamu lakukan adalah dengan mengikuti kursus online bersertifikat.


Lewat kursus online, kamu tidak hanya menambah ilmu, tapi juga mendapatkan sertifikat online yang diakui secara nasional maupun internasional untuk dimasukkan ke dalam CV dan resume.


Lalu, apa saja manfaat kursus online untuk membangun kariermu? Temukan jawabannya dalam artikel ini!


Baca juga: Tingkatkan Kariermu, Ini Dia 15 Pekerjaan yang Memerlukan Sertifikasi

Apa Saja Manfaat Mengikuti Kursus Online Bersertifikat?

Kursus online tidak hanya berguna untuk orang-orang yang sedang melamar kerja, tapi juga bagi para pekerja!


Dari hari ke hari, zaman semakin berubah dan pengetahuan-pengetahuan baru akan terus bermunculan.


Oleh karena itu, penting untuk bisa terus mengasah kemampuan melalui kursus online agar tidak ketinggalan.


Menambah wawasan dan memiliki sertifikat untuk memvalidasi kemampuanmu bukanlah satu-satunya manfaat dari mengikuti kursus online.


Masih ada banyak keuntungan yang bisa kamu dapatkan dengan mengikuti kursus online, berikut beberapa keuntungannya:

1. Meningkatkan Peluang Kerja

Banyak perusahaan kini mencari kandidat bersertifikasi, terutama di bidang teknologi.


Sertifikat dari kursus online yang kamu cantumkan di CV bisa membuatmu lebih menonjol dari pelamar lain.


Jika sertifikatnya diakui secara internasional, peluang kerjamu akan semakin besar.

2. Menambah Koneksi

Kursus online memungkinkanmu terhubung dengan orang-orang dari berbagai negara dan latar belakang.


Selain menambah wawasan, ini juga memperluas jaringan profesional yang bisa bermanfaat untuk kariermu di masa depan.

3. Lebih Praktis

Pandemi saat itu membuat segala aktivitas kini dapat berlangsung secara daring, termasuk pembelajaran.


Kursus online kini lebih diminati karena fleksibel dan tidak terpatok jadwal kaku, kamu bisa belajar dan ujian kapan saja dan di mana saja.


Seperti peribahasa "sekali mendayung, dua tiga pulau terlampaui," kursus online memudahkanmu menyeimbangkan pekerjaan atau kuliah sambil terus menambah pengetahuan.

4. Terbiasa dengan Teknologi

Persaingan kerja yang ketat membuat perusahaan semakin selektif. Salah satu cara menonjolkan diri adalah dengan menguasai teknologi.


Kursus online dapat membiasakanmu dengan teknologi digital yang kini banyak digunakan.

5. Memupuk Kebiasaan untuk Disiplin

Tidak seperti kursus biasa, kursus online menuntutmu untuk disiplin dan memotivasi diri sendiri tanpa pengawasan.


Ini sekaligus melatih kedisiplinan dan keteguhan, dua kualitas yang dicari perusahaan dan bisa menjadi nilai tambah saat wawancara kerja.

6. Lebih Terfokus

Kursus online sering diikuti oleh lebih sedikit peserta dibandingkan kelas on-site.Hal ini memungkinkan interaksi langsung dengan pengajar tanpa rasa canggung.


Ini membuatmu lebih fokus dan nyaman dalam menyelesaikan kursus bersertifikat.

7. Mengasah Skill di Bidang Teknologi

Untuk mengikuti kursus online bersertifikat, kamu perlu menguasai dasar teknologi seperti email dan konferensi video.


Selain itu, kamu juga akan meningkatkan kemampuan menggunakan software dan berkomunikasi secara efektif di dunia nyata.


Baca juga: Cisco Certified Network Associate: Kelebihan Sertifikat CCNA dan Prospek Kerjanya

Apa Saja Jenis Kursus Online?

Sertifikat online yang diakui dan ditawarkan tergantung dari platform kursus online dan tujuan dari kursus online tersebut.


Biasanya, kamu bisa mendapatkan salah satu dari tiga jenis sertifikat ini:

1. Certificates of Completion

Jenis sertifikat yang paling umum ditemukan adalah tipe certificates of completion. Sertifikat ini adalah tanda kalau kamu sudah menyelesaikan kursus online.

2. Social Certificates

Sertifikat ini biasanya diberikan setelah menyelesaikan kursus online khusus, seperti pelatihan teknologi atau program dari perusahaan ternama.


Sertifikat ini bisa kamu tunjukkan ke recruiter untuk meningkatkan nilai jual dirimu.

3. Verified Certificates

Untuk mendapatkan sertifikasi ini, kamu harus mengikuti kursus online dan lulus ujian formal yang diselenggarakan oleh organisasi terkemuka seperti Microsoft dan Adobe.


Kursus dengan sertifikat terverifikasi ini menawarkan keahlian khusus, seperti pemahaman mendalam tentang teknologi dan perangkat lunak tertentu.


Dengan mencantumkan sertifikat yang diakui ini di CV atau resume, peluangmu untuk menarik perhatian recruiter akan semakin besar!


Semua kursus online dengan berbagai jenis sertifikat tersebut bisa kamu dapatkan di platform kursus online, seperti MyEduSolve!

Bagaimana Cara Memilih Pelatihan Online Bersertifikat yang Tepat?

Dengan banyaknya pelatihan online bersertifikat yang ada, kamu mungkin bingung cara memilih kursus online bersertifikat yang tepat untukmu.


Berikut beberapa langkah yang bisa dicoba untuk memilih secara tepat:

1. Tentukan Tujuan dan Kebutuhan

Langkah pertama dalam memilih pelatihan online adalah memahami tujuan dan kebutuhanmu.


Apakah kamu ingin mengembangkan keterampilan baru untuk karier atau mendalami bidang yang sudah dikuasai?


Dengan mengetahui tujuan tersebut, kamu dapat dengan mudah menyaring pilihan pelatihan yang tepat.

2. Gunakan Mesin Pencari di Internet

Masukkan kata kunci seperti nama sertifikasi, organisasi, industri, atau pekerjaan kamu untuk mendapatkan daftar sertifikasi yang relevan.


Kamu juga akan menemukan informasi tentang pelatihan online bersertifikat, cara memperoleh sertifikasi, dan detail mengenai ujian.

3. Periksa Kredibilitas Penyedia Pelatihan

Pastikan penyedia kursus memiliki reputasi baik dan diakui di industri, seperti universitas atau lembaga sertifikasi terkemuka.

4. Evaluasi Kurikulum dan Materi Pelatihan

Tinjau silabus untuk memastikan pelatihan mencakup topik yang relevan dan sesuai dengan kebutuhan kariermu.

5. Cari Sertifikasi yang Diakui

Pilih kursus yang menawarkan sertifikat yang diakui oleh industri, sehingga dapat meningkatkan nilai CV-mu.

6. Baca Ulasan dan Testimoni

Telusuri pengalaman peserta sebelumnya untuk mendapatkan wawasan tentang kualitas pelatihan dan efektivitas pengajaran.

7. Perhatikan Biaya dan Aksesibilitas

Bandingkan biaya kursus dan pertimbangkan apakah kamu mendapatkan nilai yang sepadan, serta pastikan kursus tersebut mudah diakses.


Baca juga: Sertifikat Microsoft Office: Pentingnya Sertifikat Komputer Untuk CPNS


Nah itu dia alasan dan manfaat mengikuti kursus online bersertifikat. Kamu tidak perlu repot mencari platform kursus online bersertifikat karena MyEduSolve menyediakan kelas-kelas dengan sertifikat online yang sudah diakui.


Temukan banyak program sertifikasi yang sesuai dengan bidang kariermu di shop MyEduSolve sekarang!


MyEduSolve menyediakan banyak program sertifikasi yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Pendaftaran sudah mencakup materi pembelajaran, latihan ujian, dan voucher retake (pengerjaan ulang) jika diperlukan.


Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi situs web MyEduSolve. Semoga membantu!

Tags terkait

pelatihan online bersertifikat
manfaat kursus online bersertifikat
kursus online bersertifikat
platform kursus online
pencarian kerja

6,735

Suggest a Topic

What topics are you interested in learning more about? We want to hear from you! Share with us your feedback and article suggestions for our blog.