Shop

Arrow Right

My Cart

Arrow Right

5 Kesalahan Saat Mengikuti Virtual Job Fair

Saat ini sudah banyak lowongan kerja melalui job fair yang diselenggarakan secara online atau virtual. Sebelum kamu menghadirinya, ada baiknya kamu mempersiapkannya secara matang. Nah, agar proses mencari kerja di virtual job fair semakin lancar, kamu perlu mengetahui kesalahan-kesalahan apa saja yang harus dihindari saat mengikuti virtual job fair. Yuk intip artikel di bawah ini!

Posted: Friday, Oct 29, 2021

Share:

5 Kesalahan Saat Mengikuti Virtual Job Fair cover

1. Tidak Melakukan Riset

Jika kamu tidak melakukan riset terhadap perusahaan yang akan dilamar, tentu saja hal ini akan berakibat fatal dalam proses wawancaramu nanti karena kamu akan kebingungan saat menjawab berbagai pertanyaan dari perekrut. Oleh karena itu, wajib bagimu untuk melakukan riset kecil-kecilan terhadap perusahaan melalui situs resmi mereka atau dari profil LinkedIn.

Baca juga: Belum Dapat Kerjaan? Ini 12 Alasan Kamu Tidak Diterima Kerja!

2. Melamar Pekerjaan yang Tidak Sesuai dengan Kemampuan

Kamu harus menyeleksi terlebih dahulu perusahaan yang telah menawarkan lowongan pekerjaan yang posisinya cocok dan sesuai dengan kemampuan serta kualifikasi dirimu, pahami juga apa saja skill-skill yang dibutuhkan oleh perusahaan terkait. Jangan lupa jika kamu sudah memiliki beberapa pengalaman yang relevan terhadap posisi dari lowongan pekerjaan yang ditawarkan, cantumkanlah dalam resume-mu karena bisa menjadi point plus kamu di mata rekruter.

Baca juga: Contoh Resume untuk Fresh Graduate Tanpa Pengalaman Kerja

3. Tidak Memperhatikan Jadwal

Tentu saja hal ini sangat krusial walaupun hanya diselenggarakan secara online. Apabila kamu merupakan seorang yang pelupa, mencatat periode virtual job fair selengkap mungkin atau bisa juga dengan membuat reminder di kalender smartphone wajib kamu terapkan agar terhindar dari keterlambatan.

4. Tidak Siap Diwawancara

Tahapan wawancara atau interview merupakan salah satu proses rekrutmen yang sangat penting karena melalui tahapan ini akan menentukan apakah kamu akan diterima atau tidak di perusahaan yang dilamar. Oleh karena itu, kamu harus mempersiapkan diri dan perbanyak latihan dengan menjawab beberapa pertanyaan umum yang sering ditanyakan oleh rekruter agar nantinya kamu tidak gugup saat sesi interview berlangsung.

Baca juga: 6 Cara Menjawab Pertanyaan Interview Kerja

5. Melupakan Follow Up

Meskipun hasil dari interview kerja akan diinformasikan langsung melalui e-mail atau di nomor telepon, namun tidak ada salahnya jika kamu melakukan follow up terhadap perusahaan. Penting bagimu untuk memperhatikan waktu yang tepat jika kamu akan melakukan follow up ini. Berikan tenggang waktu selama beberapa minggu setelah interview selesai dilaksanakan.

Baca juga: Dukung Talenta Kerja Tersertifikasi, MyEduSolve Gelar Virtual Job Fair

Nah, setelah kamu mengetahui apa saja kesalahan yang wajib dihindari saat mengikuti virtual job fair, sekarang giliran kamu untuk mencari peluang pekerjaan di MyEduSolve!
MyEduSolve saat ini telah menyediakan situs lowongan kerja dari berbagai sektor industri untuk para pelajar/mahasiswa, fresh graduate, bahkan sampai yang sudah profesional.

Yuk kunjungi MyEduSolve Career Center dan temukan karier impianmu!

Related Tags

Karier
Virtual Job Fair

4,845

Recommended Articles

UI Designer: Ini Tugas, Skill, dan Besaran Gajinya! cover

Posted: 9 months ago

13 Min Read

Cara Mengurutkan Nilai Tertinggi di Excel Sesuai Ranking! cover

Posted: 8 months ago

11 Min Read

Suggest a Topic

What topics are you interested in learning more about? We want to hear from you! Share with us your feedback and article suggestions for our blog.