Ketahui apa saja pekerjaan di bidang IT yang paling banyak dicari dan cara memperoleh sertifikasi untuk menjadi IT profesional.
Teknologi Informasi adalah salah satu bidang yang perkembangannya sangat pesat. Informasi bisa didapat dengan cepat, sehingga terasa seakan dunia hanya sebesar layar gadget yang kita gunakan setiap hari.
Seiring dengan perkembangan ini, permintaan akan tenaga ahli di bidang IT juga meningkat.
Jika kamu berminat untuk terjun dalam industri ini, maka penting bagi kamu untuk mengetahui macam-macam pekerjaan di bidang IT yang ada saat ini. Kali ini, MyEduSolve akan membahas secara lengkap tentang macam-macam pekerjaan di bidang IT yang bisa menjadi pilihan kariermu di masa mendatang. Simak sampai habis ya!
IT atau yang bisa juga disebut sebagai information technology merupakan singkatan dari sebuah bidang kerja yang sedang berkembang pesat saat ini. Bidang ini mencakup semua aspek terkait dengan teknologi informasi dan komunikasi yang dikelola secara sistematis dan terkomputerisasi.
Pekerjaan IT juga mencakup perawatan dan pemeliharaan berbagai jenis perangkat seperti software, hardware, jaringan dan pusat data. Pekerja dalam bidang ini mungkin akan memiliki tugas seperti merancang, mengimplementasikan, mendokumentasikan, testing, lalu secara berkala juga melakukan update untuk solusi teknologi informasi yang ada.
UI/UX Designer bertanggung jawab merancang user interface (UI) dan user experience (UX) untuk aplikasi, situs web, atau produk digital lainnya. Mereka memastikan produk dapat digunakan dengan mudah, efisien, dan memuaskan.
Gaji seorang UI/UX Designer junior di Indonesia berkisar antara 5-9 juta Rupiah per bulan, sedangkan senior bisa mencapai 10-20 juta Rupiah per bulan.
Mobile App Developer adalah seorang profesional IT yang merancang, mengembangkan, dan menguji aplikasi mobile untuk perangkat seperti smartphone dan tablet.
Mereka menguasai bahasa pemrograman seperti Java, Swift, Kotlin, atau React Native, serta prinsip desain responsif. Gaji seorang Mobile App Developer berkisar 5 juta per-bulan.
Web Developer adalah seorang profesional IT yang bertanggung jawab dalam merancang, mengembangkan, dan memelihara situs website. Mereka menggunakan berbagai bahasa pemrograman, alat pengembangan web, dan teknologi terkini untuk membangun situs web yang fungsional dan menarik. Professional Web Developer dibagi menjadi 3 bagian: Front-end developer, Back-end developer, dan Full Stack Developer.
Di Indonesia, gaji seorang Web Developer bervariasi tergantung pada pengalaman, keahlian, dan lokasi. Namun, secara umum, kisaran gaji seorang Web Developer di Indonesia dapat berkisar antara 4-15 juta Rupiah per-bulannya.
Pekerjaan IT selanjutnya yang cukup diminati adalah IT Support, profesi satu ini bertanggung jawab dalam membantu pengguna dalam memecahkan masalah teknis terkait hardware, software, jaringan, dan sistem komputer. Pekerjaan ini perlu memiliki skill problem solving yang tinggi pada hardware komputer, jaringan, dan aplikasi. Gaji seorang IT Support berkisar antara 3-12 juta Rupiah per bulan.
IT Maintenance adalah pekerja IT yang bertanggung jawab dalam perawatan dan pemeliharaan rutin terhadap hardware, software, jaringan, dan sistem komputer guna memastikan kelancaran operasional dan kinerja yang optimal.
Kisaran gaji seorang IT Maintenance junior di Indonesia dapat berkisar antara 3-6 juta Rupiah per bulan, sementara IT Maintenance senior atau berpengalaman dapat menghasilkan gaji antara 6-9 juta Rupiah per bulan.
Software Developer adalah seorang pekerja IT yang bertanggung jawab dalam merancang, mengembangkan, menguji, dan memelihara software. Software Developer memiliki rentang gaji sekitar Rp7 juta sampai Rp20 juta perbulan.
Skill Software Developer yang harus dikuasai diantaranya:
Struktur data dan algoritma
Bahasa pemrograman
Git dan Github
Containers
VIM
IDEs
Database dan SQL
Linux
Object Oriented Programming (OOP)